logo atas pa

Written by Dandi Narendra, S.H on . Hits: 572

10 Mei 2022 1

Selayaknya rutinitas PA Sinjai sehari-harinya, pada hari Selasa (10/05/2022) usai dilaksanakannya salat ashar berjamaah, PA Sinjai kembali menjalankan kegiatan rutin berupa penyampaian kultum sebagai sarana penyampaian ceramah atau nasihat yang baik secara singkat namun bermakna bagi seluruh jajaran pegawai PA Sinjai. Bertempat di Ruang Sidang Utama PA Sinjai, kultum kali ini disampaikan oleh Hakim PA Sinjai Bapak Mansur, S.Ag., M.Pd.I. Adapun ikhwal dari kultum yang disampaikan masih di tengah-tengah nuansa bulan syawal tersebut adalah terkait dengan keutamaan menjalin silraturahmi dalam Islam.

Sesuai dengan yang disampaikan oleh Bapak Mansur, S.Ag., M.Pd.I., keutamaan menjalin silraturahmi dalam Islam antara lain adalah merekatkan tali persaudaraan mengingat kita sebagai manusia pastinya tidak akan luput dari salah dan khilaf. Tentunya, dalam menjalin kehidupan sosial pasti ada saja masalah maupun konflik yang terjadi, bahkan sering kali tanpa sadar menyakiti hati seseorang. Dengan dijalinnya silaturahmi yang utuh dan kontinu akan memberikan hikmah untuk merekatkan ukhuwah dan juga kekerabatan yang mulai pupus atau berkurang.

Selain itu, hikmah keutamaaan silaturahmi dalam Islam adalah dapat memanjangkan umur dan meluaskan rezeki seseorang. Hal ini sesuai dengan hadis Rasulullah SAW yang berbunyi, “Barangsiapa yang senang diluaskan rezekinya dan dipanjangkan umurnya, maka hendaklah ia menyambung hubungan silaturahmi”. (AB)

10 Mei 2022 1

Hubungi Kami

info6

Klik gambar untuk akses lebih lanjut

Media

 

Copyright © 2024 Pengadilan Agama Sinjai All Right Reserved